Kenalan dengan Sistem Operasi Open Source Sampai Jatuh Cinta

10 Oct, 2019 Linux 2 minute read
Idbmb Open Source Blog

Apa itu Sistem Operasi Open Source ?

Sistem Operasi Open Source adalah sistem operasi yang kode sumbernya terbuka bebas oleh pengembangnya sehingga bisa dipelajari, diubah, dikembangkan, dan disebarluaskan lebih lanjut oleh orang lain.

Sistem Operasi biasa disingkat OS dalam Bahasa Inggris (Operating System) & Open Source (Dalam Bahasa Indonesia: Sumber Terbuka) Pasti telinga kita sudah sering mendengar tentang hal ini bahkan ada juga ‘mungkin’ yang baru baca tentang ‘Apa itu Open Source’ Wajar karena di Indonesia sendiri terhitung masih belum banyak pengguna Linux Open Source OS.

Kenapa Masih Jarang Pengguna Linux di Indonesia ?

Kalo menurut saya mungkin masih belum kenal dengan Linux Karena dari dari dulu pertama kali mengoperasikan komputer kita sudah di hadapkan dengan sistem operasi Microsoft (Contohnya : Windows XP, Windows Vista, Windows 7, Windows 10) ini Study Case berdasarkan pengalaman admin sendiri. Dimana waktu sekolah dulu ketika pelajaran komputer langsung dikenalkan dengan komputer yang menggunakan sistem operasi milik Microsoft yaitu Windows XP.

Contoh Sistem Operasi Distro Linux Open Source

Ubuntu, Linux Mint, dan MX Linux dianggap yang paling mudah bagi pengguna baru yang ingin menjadi produktif di Linux sesegera mungkin tanpa harus menguasai semua kompleksitasnya. Di sisi lain spektrum, Arch Linux, Gentoo, dan Slackware Linux adalah distribusi yang lebih maju yang membutuhkan banyak pembelajaran sebelum dapat digunakan secara efektif. openSUSE, Fedora, Debian GNU / Linux dapat diklasifikasikan sebagai distribusi “jalan tengah” yang baik yang sering digunakan sebagai dasar untuk distribusi lainnya. CentOS adalah distribusi perusahaan, cocok untuk mereka yang lebih suka stabilitas, keandalan, dan dukungan jangka panjang daripada fitur dan perangkat lunak mutakhir.

Note : Masih banyak lagi Sistem Operasi Open Source lainnya yang admin belum sempat tulis disini.

Penutup

Demikianlah informasi yang dapat saya sampaikan di Idbmb Open Source Blog, Apabila ada kelebihan datangnya dari Allah Subhanahu wa Ta’ala semata dan jika banyak kesalahan itu datang dari kami. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua. Aamiin. Jikalau terdapat hal-hal yang kurang berkenan dalam artikel ini, kami sangat mengharapkan bantuan dan koreksinya. Terimakasih.

Bambang Rahmadi Kurniawan Payu
Bambang Rahmadi K.P
Founder & Creator of this blog.
comments powered by Disqus